Newslestari.com – Minut, Sembilan Pejabat Tinggi Pratama(PTP) eselon II Minut, dipercayakan Bupati Minut Joune J.E. Ganda SE, MM, MAP, M.Si memegang jabatan mengisi jajaran pejabat Pemkab Minut. Mereka dilantik dan diambil sumpah langsung oleh Joune Ganda Selasa, (07/10/2025) di Atrium Kantor Bupati Minut didampingi oleh Wakil Bupati Kevin William Lotulung, S.H., M.H., Sekertaris Daerah (Sekda) Ir. Novly Wowiling, M.Si dan Kepala BKP SDM Yohanes Katuuk, S.STP. M.A.P., serta ajaran Kepala SKPD Minut.
Pada pengangkatan sumpah dan janji ini, Bupati Joune Ganda mengatakan, dirinya percaya pejabat yang dilantik dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya.

”Semangat pelayanan dalam tagline “Rakyatku Adalah Keluargaku” tetap menjadi hal utama dalam bekerja sehingga kita dapat melayani masyarakat seperti keluarga kita sendiri,” tukas Bupati Bupati Joune Ganda.

Dirinya menyebut bahwa PTP eselon II yang dilantik ini adalah “Dream Team” yang akan bekerja secara maksimal membangun Minut.(Rubby Worek)

Adapun para PTP Eselon II Minut yang di lantik adalah sebagai berikut :
1. Donald Tintingon, S.STP., Kepala dinas Perkim
2. Robby Parengkuan, S.H., Asisten Perekonomian dan pembangunan
3. Edwin Ombu, S.Sos, M.Si., Staf Ahli bidang Pemerintahan
4. Marten Sumampouw, M.Si., Kepala Dinas Perpustakaan dn Kearsipan.
5. dr. Jane Simons Kepala Dinas KB
6. Drs Femmy Pangkerego, M.E., Kepala Dinas Pariwisata.
7. Drs Jossy Kawengian ,M.A.P., Asisten Administrasi umum.
8. Umbase Mayuntu, S. Sos,.M.Si., Asisten Pemerintahan dan Desa.
9. Ir Jofieta Supit, M.Si Kepala dinas Pendidikan.
10. Drs Alan Mingkid, Kepala Dinas kesehatan
12. dr .Stella Safitri, M. Kes Staf Ahli bidang Kemasyarakatan.
13. Olfy Kalengkongan, S.Pd. M.Pd Kepala Dinas Lingkungan hidup.
14. Drs Maxmillian Tapada, M.Si Kepala Dinas Perdagangan.
15. Drs Theodore Lumingkewas Kaban BPBD.
16. Drs Aldrin Posumah, M.Si., Kepala Dinas Kominfo.
(Adv/*)







